REI NARITA merupakan
salah seorang musisi jazz dan komposer asal Jepang. Genre
musik yang diusung adalah smooth jazz kurang mendapat
apresiasi di negara sendiri, kendati demikian Rei terus berusaha untuk mengubah
perspektif masyarakat Jepang agar lebih mencintai musik jazz.
Berbeda dengan Masyarakat Jepang, orang Indonesia sangat menyambut baik
permainan keyboard Rei dengan Smooth Jazz-nya.
Rei pernah tampil
di Jazz Goes To Campus (JGTC) tahun 2015 di Universitas
Indonesia, Depok mendapat sambutan yang sangat meriah dari penikmat musik jazz.
Dengan sambutan yang meriah oleh penikmat musik di JGTC, pada 30 April 2016 Rei
juga ikut memeriahkan acara International Kampoeng Jazz yang diadakan oleh
Fakultas Hukum UNPAD Bandung. Dalam penampilannya di Kampoeng Jazz yang
berdurasi sekitar satu jam ini, Rei terlihat sangat bersemangat dan antusias
menghibur penonton dengan alunan instrumen keyboard-nya.
Berikut foto Rei Narita
di International Kampoeng Jazz 30 April 2016
Artis dan Musisi Lain yang pernah mengisi acara kampoeng Jazz di UNPAD Bandung
0 komentar:
Post a Comment